Resume Baru
Loading...

Selamat datang di ResumeBukuBestseller. Blog ini menerima resume-resume buku bestseller nasional dan internasional (yang sudah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia). Jadi, kirimkan email Anda ke ismailmidi@gmail.com untuk menjadi salah satu kontributor blog ini dan berbagi dengan yang lain.

Blog ini hanya memberikan ringkasan yang tentu saja jauh lebih sederhana dari buku aslinya. Silahkan beli bukunya untuk mendapatkan isi yang lebih lengkap.

Thursday 5 December 2013

The Rules of Life: A Personal Guide for Living a Better, Happier, More Successful Life

09:18

Detail Buku:

  • Pengarang : Richard Templar
  • Halaman : 219 Halaman
  • ISBN : 0131743961

Resume Buku:

“The Rules Of Life”, peraturan hidup, salah satu buku karangan Richard Templar seorang penulis yang juga menerbitkan buku “Rules of Work”. Buku ini berisi berbagai aturan untuk hidup yang lebih baik, bahagia dan sukses. Apa yang membuat sesorang sukses? Salah satunya adalah “Aturan”. Menurut penulis,  orang-orang yang bahagia ialah orang-orang yang mengikuti aturan-aturan dalam kehidupannya. Namun apakah setiap orang sudah memiliki dan menjalankan aturan dalam hidupnya.

Jawabannya, tidak semua orang mempunyai aturan yang baik untuk menjalakan hidupnya, yang pada akhirnya juga tidak mendapatkan kehidupan yang baik dan bahagia.

Dalam buku ini penulis membagi aturan hidup menjadi lima aturan yang terdiri dari, Aturan untuk diri sendiri, Aturan berpasangan, Aturan Sosial, Aturan Dunia. Dari kelima bagian itu, ada beberapa aturan hidup yang sangat menarik untuk dibahas, diantaranya:

Targetkan yang terbaik, bukan nomor dua. Jika kita harus melakukan sesuatu, apapun itu, namun kita tidak berusaha untuk membuat yang terbaik maka kita adalah orang yang menyedihkan. Pesan inilah yang ingin  disampaikan penulis kapada pembaca, sehingga dengan menerapkan aturan hidup seperti ini kita akan senantiasa untuk berusaha memberikan yang terbaik. Rahasia dalam aturan ini adalah menyadari apa yang sedang kita lakukan dan tetapkan standar yang terbaik atas apa yang kita lakukan tersebut. Kita boleh gagal, namun kita tidak boleh menargetkan yang nomor dua. Gagal dalam mencapai nomor satu jauh lebih baik daripada mencapai target yang hanya nomor dua.

Miliki sebuah rencana. Jika kita tidak membuat rencana, maka semua hanya tinggal mimpi. Menurut penulis rencana mengindikasikan bahwa kita telah sedikit berpikir mengenai kehidupan dan tidak hanya menunggu sesuatu muncul. Lakukan apa yang ingin anda lakukan, rencanakan, lakukan langkah-langkah untuk mencapai tujuan dan terus kejar apa yang kita inginkan.

 Hanya ikan mati yang mengikuti arus. Jika tidak ada kesulitan dalam hidup kita tidak akan pernah menjadi pribadi yang teruji, tertantang dan berubah dalam kehidupan. Jika hidup adalah serangkaian hari-hari indah kita akan segera bosan . jika semuanya mudah, kita tidak akan menjadi kuat. Maka bersyukurlah kerena hidup adalah perjuangan, dan ketahuilah bahwa hanya ikan ikan mati yang mengikuti arus. Bagi kita semua, ada waktu ketika hidup terasa sulit. Namun dibalik semua kesulitan itu ada kekuatan yang akan menempa diri kita. Jadilah pribadi yang tidak mengikuti arus.

Anda akan menua tetapi belum tentu menjadi lebih bijaksana. Ada anggapan bahwa kita akan menjadi bijaksana seiring bertambanhnya usia, sayangnya hal ini tidak benar. Ketika kita menatap ke belakang, kita selalu dapat melihat kesalahan-kesalahan yang telah kita lakukan, namun gagal melihat kesalahan-kesalahan yang masih samar. Bijaksana bukan berarti tidak membuat kesalahan, namun belajar keluar dari kesalahan dengan tetap mempertahankan harga diri dan kewarasan.

Jangan terbelenggu oleh masa lalu. Apapun masa lalu kita, itu sudah usai, tidak ada yang dapat kita lakukan untuk mengubahnya. Banyak diantara kita yang terbelenggu oleh masa lalu kita, oleh siapa kita pada masa lalu kita. Namun tidak banyak yang menyadari bahwa kita bukanlah yang hidup di masa lalu. Penulis ingin memberikan pandangan kepada kita bahwa kita dapat melihat masa lalu sebagai ruang yang terpisah dari ruang yang kita tinggali sekarang ini. Ruang dimana banyak terdapat pelajar berharga yang dapat kita terapkan pada saat ini. Jadikan masa lau sebagai guru bagi kita sendiri untuk berbuat yang lebih baik di masa kini dan masa depan.

Kelima aturan ini hanya sebagian kecil aturan hidup yang penulis coba bagi kepada para pembaca. Namun aturan hidup bukan hanya aturan yang tertulis yang ada di buku ini, setiap orang seharusnya memiliki aturan-aturan hidup yang akan membawa orang tersbut kearah yang lebih baik. Mari kita Tanya diri kita, apakah kita sudah memilki aturan hidup kita? Dan apakah kita sudah menjalankannya?

Sungguh meruginya orang-orang yang tidak memiliki aturan-aturan hidup dalam dirinya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Toggle Footer